Puskesmas Kebayoran Baru merupakan salah satu Puskesmas yang melaksanakan kegiatan pengembangan pembinaan dan pelayanan kesehatan masyarakat.
Dalam melaksanakan kegiatan tersebut Puskesmas Kecamatan Kecamatan Kebayoran Baru memiliki Visi dan Misi :
VISI
“Puskesmas terbaik di DKI Jakarta dengan pelayanan prima yang berkeadilan dan berbasis teknologi dalam mewujudkan kecamatan kebayoran baru sehat dan sejahtera.”
Yang dimaksud dengan Menjadi Puskesmas Terbaik se DKI Jakarta, yaitu :
Puskesmas terbaik yaitu terbaik dalam:
- Pelayanan prima yang berorientasi kepada pelanggan
- Berkeadilan yaitu menjangkau seluruh lapisan masyarakat tanpa membeda-bedakan pelanggan
- Berbasis teknologi yaitu memanfaatkan teknologi yang seluas-luasnya dalam meningkatkan mutu pelayanan puskesmas
MISI
- Mengembangkan SDM sesuai standar kebutuhan dan kompetensi sehingga mampu memberikan Pelayanan Prima secara tuntas dan berintegritas.
- Menyediakan sarana prasarana, alat kesehatan dan obat sesuai standar dengan memanfaatkan teknologi yang sesuai dan aman.
- Menciptakan budaya kerja kreatif, inovatif dan berorientasi pada keselamatan dan kepuasan pelanggan.
- Mengoptimalkan sinergitas layanan UKM dan UKP sehingga mampu menjadi Puskesmas percontohan dengan pengembangan layanan kesehatan sesuai kebutuhan masyarakat.
- Meningkatkan kolaborasi lintas sektoral, fasyankes jejaring dan pemangku kepentingan lain demi terciptanya pembangunan kesehatan berkeadilan di Kecamatan Kebayoran Baru.